AbungTv.com, Punggur Rabu 24/06/2020- Susu kambing sudah mulai menjadi kebutuhan untuk mencukupi nutrisi dalam tubuh, selain itu juga sering dicari untuk obat penyakit asma dll. Hal ini dirasakan para peternak susu perah kambing jenis Rambon di Desa Totokaton Kec Punggur, Kabupaten, Lampung Tengah.
Permintaan susu kambing sekarang ini semakin tinggi Sementra produksi hanya 8 liter per hari saja. Itu dikarenakan bibit kambing perah yang sangat sulit di lampung.
Nugroho, salah satu pertenak kambing perah menjelaskan, saat ini dirinya memiliki 50 ekor kambing perah jenis Rambon dan jenis Saburai.
"Perawatan kambing ini benar benar harus ekstra kebersihan nya, kandang harus di bersihkan setiap saat, biar kambing sehat dan banyak menghasilkan susu, untuk jenis pakan pun juga berbeda, untuk pakan saya kasih ampas tahu da dicampur dengan yang lain ,"ujarnya.
Dari permintaan susu yang belum terpenuhi hanya 8 liter perhari lanjut Nugroho, terkadang dirinya pun masih kualahan untuk memenuhi kebutuhan pembeli, dirinya berhap pemerintah setempat bisa mendatangkan jenis kambing perah selain jenis kambing etawa.
"Dan saya juga berharap para peternak kambing mau belajar bersama untuk membudidayakan jenis kambing rambon perah sebagai nilai tambah ekonomi,' harap Nugroho
Dirinya mengaku menjadi yang pertama mencoba memerah susu kambingnya, sejak tiga tahun terakhir yang juga di bantu istrinya. Dia belajar secara otodidak cara memerah susu kambingnya yang bersih agar menghasilkan susu yang enak dikonsumsi.
Komentar
Posting Komentar